twitter

Kekonyolan Seputar Flash Disk/Drive

Biar Praktis

Jaman-jaman, kemunculan flashdisk. Waktu sebagian besar warnet masih menggunakan Windows 98 kebawah. Win 98 waktu itu belum mendukung PnP (Plug and Play) untuk hardware baru. Tapi untunglah setiap flashdisk yang dijual selalu menyediakan CD driver agar sistem yang digunakan dapat mendekteksi device tersebut.

Pernah ngebayagnin ga repotnya bawa CD driver kecil flashdisk ke warnet hanya untuk memindahkan data dari local disk ke removable disk kita? Belum lagi kalo kita terburu-buru lupa bawa driver tersebut.

Membuat No Nota Otomatis dengan PHP dan MySQL

Ilustrasi

No nota yang dimaksud bukan sekadar no berurutan dari 1 sampai dengan n atau model 0001 samap dengan 000n, tapi nota dengan format yang sudah ditentukan.

Dalam kasus kali ini, kita membuat no nota dengan format model ‘D-0109010-0001’ dan sejenisnya. Dimana nilai D merupakan jenis dari transaksi bersangkutan. Jenis ini sifatnya bebas, bisa berupa inisial penjual, inisial pembeli atau bisa jadi jenis transaksi yang sedang berlangsung. Panjang karakter juga bisa disesuaikan. 010910 merupakan format tanggal terjadinya transaksi. Sedangkan 0001 merupakan nomor otomatis setiap transaksi dilakukan. Apabila dalam sehari transaksi lebih dari 9999 transaksi, kita bisa menambahkan digit nomor otomatis menjadi lima karakter, misal ‘D-310810-00001’.

Kenapa Framework CodeIgniter lebih populer di Indonesia?

Kalo dihitung-hitung, setahun belakangan kira-kira ada 5 kali lebih saya melamar kerja di perusahaan software developer, web developer lebih tepatnya. Sebagian memang saya ajukan dengan iseng, sebagian lagi saya ajukan dengan sangat serius. Walaupun pada kenyataannya sebagian besar tidak diterima dengan serius (niat iseng yang dibalas dengan iseng). Beberapa kali saya mengamati, ada yang tidak biasa dalam setiap persyaratan yang diajukan oleh perusahaan kepada calon karyawannya, yaitu kemampuan untuk menggunakan framework PHP yang nantinya bertujuan untuk kemudahan kerja tim dan penyeragaman aplikasi. Tidak ada yang aneh memang dalam keharusan penggunaan framework, tapi ada yang agak unik. Dari requirement yang saya baca, sebagian besar mewajibkan calonnya menggunakan CodeIgniter. Kenapa framework yang digunakan harus CodeIgniter sih? Kenapa bukan Zend Framework, CakePHP, Yii, Kohana, Symfony, DooPHP, GTFW atau framework lainnya? Sering juga saya melihat beberapa lowongan yang mencatumkan requirement serupa. CodeIgniter sudah seperti framework standar yang digunakan oleh suatu perusahaan. Memang, sebenarnya bukan perusahaan yang mutlak menentukan menggunakan framework apa, tapi mengacu kepada penggunaan framework secara mayoritas dan kebijakan programmer itu sendiri.

Iklan Facebook Yang Aneh

Pernah melihat iklan disamping? Atau sejenisnya? Inti dari iklan tersebut sebenarnya mencari teman Facebook sebanyak-banyaknya, bahkan dimungkinkan sampai penuh kalo bisa. Awalnya saya memang merasa heran dengan iklan yang satu ini. Sebegitu niatnya cewek yang satu ini untuk mendapatkan banyak teman sampai rela mengeluarkan uang dari kantong untuk pasang iklan dia sendiri.

Kenyataannya tidak sesedarhana itu. Tujuan dasar dari pemasangan iklan tersebut lebih dari sekadar mencari kawan dunia maya.

Facebook.com di blokir? Apa yang dapat saya lakukan?

Seorang teman kampus saya mengeluh karena dikantor tempat dia magang tidak bisa mengakses sosial networking yang bernama Facebook. Saya hanya tersenyum dan tidak menjawab pertanyaan tersebut. Menurut saya itu pelik sekali. Bukannya mencari kerjaan yang sesuai agar diperhatikan lebih, malah mencari kerjaan kurang berguna agar tidak diperhatikan. Hal yang membuat saya heran adalah, hampir tiap hari dia bisa online, tapi tetap saja tidak tahu sama sekali bagaimana cara mengatasinya. Sayang sekali orang Informatika tidak dapat menyelesaikan kasus kecil seperti ini. Terlebih kasus yang dihadapi berhubungan langsung dengan bidangnya.

Di catatan kali ini saya sedikit memberikan trik dan alternatif agar permasalahn tersebut sedikit banyak dapat terpecahkan. Sebelum Anda mengaplikasikan salah satu trik dan alternatif berikut, terlebih dahulu Anda harus mengetahui tujuan dari Anda membuka website Facebook tersebut. Hanya untuk update status? Balas status orang lain? chatting? melihat dan/atau membaca pesan? add/approve teman? Jika semuanya iya, ituberarti Anda hanya menggunakan kurang dari 40% sumberdaya yang disediakan Facebook. Sayang sekali reource sebegitu besar hampir separuhnya tidak pernah digunakan atau tidak pernah disentuh sama sekali. tapi, setidaknya trik dan alternatif berikut dapat memberikan akses Anda kepada fasilitas yang kurang dari 40% tersebut.